Mari Bantu Pembangunan Vihara Numbay Santi Jaya

Dibutuhkan
Rp 500.000.000
Dana Terkumpul
Rp 176.510.296
Berbagi:
Mari Bantu Pembangunan Vihara Numbay Santi Jaya

MARI BANTU PEMBANGUNAN VIHARA NUMBAY SANTI JAYA - PAPUA            Bumi Cenderawasih - Tanah Papua yang dikenal dengan julukan “Surga Kecil Yang Jatuh ke Bumi” ternyata juga ada umat Buddha-nya. Di kota Jayapura yang
pernah menyandang nama  Kota Port Numbay, yang akhirnya oleh
umat Buddha dijadikan salah nama Vihara yang sedang dibangun di tengah-tengah
Kota Jayapura- di sekitaran Distrik Jayapura Selatan, yaitu Vihara Numbay Santi
Jaya.          Setahun
dari peletakan batu pertama pembangunan gedung Vihara oleh Wali Kota Jayapura
Dr. Drs. Benhur Tomy Mano, MM, pada saat itu bertepatan dengan Hari Ulang Tahun
Kota Jayapura ke 111 tanggal 7 Maret 2021, kini Vihara tersebut telah berdiri
dengan tegak struktur bangunannya. Terdiri dari lantai 1 untuk area parkir,
lantai mezanine untuk area dana makan Bhikkhu Sangha & ruang sekretariat,
lantai 2 untuk Dhammasala, lantai 3 untuk SMB dan Nava Dhammasekha (Playgroup
& TK) Numbay, Lantai 4 untuk Perpustakaan & Kuti Bhikkhu, dan lantai 5
(rooftop) untuk area meditasi disertai dengan puncak stupa dengan ketinggian 7
meter.           Pada
bulan awal bulan Januari 2022, satu buah Buddha Rupang setinggi 180 CM  yang akan ditempatkan di altar utama pun
sudah tiba di Jayapura, juga bersamaan dengan Rupang Moggalana & Sariputra,
Rupang Sivali, serta 1.250  buah Rupang   Arahat.  
Tidak lama lagi segera menyusul tibanya altar dan yang telah selesai
pengerjaannya dari Pulau Jawa.  Untuk
mendirikan dan melestarikan Buddha Sasana di Nusantara khususnya di Ujung Timur
Indonesia ternyata membutuhkan kesabaran karena semua pernak-pernik harus
didatangkan dari Pulau Jawa. Rupang-rupang yang akan dijadikan obyek
penghormatan dan pemujaan umat tersebut, saat ini masih dititipkan di salah
satu rumah umat Buddha untuk disimpan sampai dengan finishing bangunan gedung
vihara.           Penempatan
rupang Buddha dan rupang-rupang lainnya akan segera dilaksanakan setelah panitia
berhasil menyelesaikan (finishing) bangunan gedung Vihara, yang membutuhkan perkiraan
biaya pengerjaan di luar biaya bahan yaitu sebesar Rp. 1.053.199.775,- .  Pendanaan pembangunan gedung Vihara Numbay
Santi Jaya – Papua, sampai dengan tanggal 18 Januari 2022 yaitu RAB  Kebutuhan sebesar Rp. 8.097.150.216,- Perolehan
dana sebesar Rp. 6.079.123.630,- Total Pengeluaran sebesar Rp. 2.952.657.226,-
dan Total Kekurangan sebesar Rp. 2.018.026.586,-          Harapan
Panitia Pembangunan Pembangunan dapat menyelesaikannya pada tahun 2022,
sehingga Pembinaan Umat Buddha dan Pendidikan Agama Buddha bagi generasi penerus
umat Buddha di Bumi Cenderawasih – Tanah Papua dapat segera terwujud dan tetap
lestari. Pada kesempatan berbahagia ini kami mengajak Bapak, Ibu, Saudara/i dimanapun berada untuk turut mewujudkan Vihara Numbay Santi Jaya – Papua. Semoga Semua Makhluk Hidup Bahagia.

09 June 2022
Transfer Tahap 1 dan Tanda terima Dana
Mari Bantu Pembangunan Vihara Numbay Santi Jaya
Mari Bantu Pembangunan Vihara Numbay Santi Jaya

Anumodana

24 October 2022
Transfer Tahap 2
Mari Bantu Pembangunan Vihara Numbay Santi Jaya

Anumodana DEV

26 December 2022
Tanda Terima Dana Trnasfer Tahap 3
Mari Bantu Pembangunan Vihara Numbay Santi Jaya

Anumodana DEV